RAS MUHAMMAD rilis Lagu baru, “DANCEHALL DINAMIT”

Dancehall Reggae, sub-genre musik yang berasal dari Kingston, Jamaica pada tahun 1980-an, kini kembali menggebrak Indonesia dengan kehadiran single terbaru yang memukau, “Dancehall Dinamit”. Pada tahun 2007, Ras Muhamad merilis album pertamanya yang berjudul “Reggae Ambassador”, yang menjadi terobosan pertama dalam genre Dancehall Reggae di Indonesia. Dengan kefasihan dan keluwesan dalam memadukan bahasa Indonesia dan Jamaican patois/accent dalam lirik-lirik lagu, Ras Muhamad membawa pendengar dalam perjalanan karirnya di Indonesia melalui album “Dancehall Dinamit”. Seolah mengisahkan nostalgia dan reuni dengan sahabat serta produsernya, W-I-Z / Wisnu “Wizzow” Prastowo, lagu-lagu yang dirilis…

Baca selengkapnya

Lagu Baru “Overthinking” Ras Muhamad featuring Satya Cipta

“Overthinking” adalah sebuah lagu kolaborasi antara Ras Muhamad, ikon Jamaican music di Indonesia dengan Satya Cipta seorang seniman dan pelukis yang berdarah Bali dan berbasis di Ubud, Pulau Dewata tersebut. “Overthinking” di-produce dan digarap musiknya oleh Wisnu Prastowo yang lebih dikenal sebagai Wiz, musik di dalam lagunya bernuansa AfroHouse dimana Wiz dan Ras Muhamad sedang mendalami music AfroPop/Afrobeats dan AmaPiano asal Lagos, Nigeria dan Afrika Selatan. Lyric di lagu tersebut sebagian besar menggunakan Bahasa Indonesia dan mengungkapkan situasi di mana setiap manusia tidak kebal dari rasa pikiran berlebihan / overthinking;…

Baca selengkapnya

AKULTURASI REGGAE dari Ras Muhamad

Nama Ras Muhamad bukanlah nama baru di industri musik Indonesia. Khususnya untuk para penggemar musik reggae pasti pernah tumbuh dengan koleksi seperti “Salam”, “Learn to Grow”, atau “Farmerman”. Terkenal humble, open-minded, dan kritis ternyata musisi satu ini tidak terasa sudah 20 tahun menemani telinga kita. Bertepatan pada hari lahirnya yaitu tanggal 29 Oktober 2023 lalu, Ras Muhamad telah merilis album terbarunya yang berjudul “Kaleidoscope vol. 1” melalui Black Coral Music, label independen miliknya. Proyek ini ia garap kurang lebih dalam 2 tahun dan terinspirasi dari banyak kisah pribadi seperti pengalaman…

Baca selengkapnya