Barasuara Serah Diri Album Ketiga yang Eklektik “Jalaran Sadrah”

Dari dalam gelap kadang lahirlah sesuatu yang terang, dan itulah yang dialami Barasuara di album ketiganya. Dirilis sendiri oleh Barasuara melalui Hu Shah Records ke platform-platform musik digital pada 21 Juni 2024, Jalaran Sadrah berisi sembilan karya terbaru band asal Jakarta tersebut termasuk tiga lagu yang sudah duluan dirilis sebagai single, yakni “Terbuang dalam Waktu”, “Merayakan Fana”, serta “Fatalis” yang memenangkan piala AMI Awards 2023 untuk kategori Duo/Grup/Kolaborasi Rock Terbaik. “Jalaran Sadrah artinya karena pasrah. Album ini terjadi, tertulis, terselesaikan karena pasrah,” kata vokalis dan gitaris Iga Massardi tentang koleksi…

Baca selengkapnya

Collabonation X Vol. 3 Kolaborasi The Panturas, Lorjhu’, Iga Massardi, dan Putra Sriwijaya dalam “Irama Pesisir”

Collabonation X dari IM3 kembali mempersembahkan edisi teranyar dengan inisiatif terbarunya berupa medium kolaborasi yang mempersatukan para musisi dengan berbagai lintas seni. Para musisi bereksperimen dan menghasilkan karya dengan format berbeda sehingga memberikan pengalaman baru bagi kolaborator dan audiens. Melalui pertunjukan dengan tema “Irama Pesisir”, Collabonation X Vol. 3 mengkolaborasikan The Panturas, Lorjhu’, Iga Massardi, dan Putra Sriwijaya. Setiap volume Collabonation X membawa ciri khas yang berbeda, dan itu pun terlihat di Collabonation X Vol. 3 ini yang menghadirkan kolaborasi antara grup musik folk rock asal Madura Lorjhu’ dengan The…

Baca selengkapnya

Barasuara Luncurkan Versi Remix “Pikiran Dan Perjalanan”

Sebulan sejak Barasuara melepas CD ‘PQ-Race dan Perjalanan’ , kompilasi yang berisi versi baru oleh masing-masing personel band asal Jakarta tersebut untuk lagu “Pikiran dan Perjalanan” dari album dengan judul yang sama bisa dinikmati di berbagai platform musik digital. Mulai 20 November, tiap minggu akan ada dua lagu yang dilepas secara berangsur hingga keseluruhan kompilasinya tersedia pada 6 Desember, dan semakin banyak pendengar bisa menikmati apa yang dikerjakan secara terpisah oleh Iga Massardi (vokal, gitar), Asteriska (vokal), Puti Chitara (vokal), Gerald Situmorang (bas), TJ Kusuma (gitar) dan Marco Steffiano (drum).…

Baca selengkapnya