Ancol Mendatangkan 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

waktu baca 2 menit
Kamis, 3 Apr 2025 00:54 0 72 DapurLetter

Sejak hari pertama Idulfitri, Senin (31/3) hingga Rabu (2/4), tercatat sebanyak 150.000 wisatawan telah menyambangi kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Daniel Windriatmoko menjabarkan, pada Senin (31/3) jumlah total pengunjung ada 35.000 orang, lalu Selasa (1/4) kemarin ada 60.000 orang, dan hingga pukul 14.00 Rabu (2/4) tercatat 54.000 pengunjung.

“Hingga sore ini kawasan Ancol masih terus dipadati pengunjung, tercatat jumlah pengunjung telah mencapai 150 ribu,” ucap Daniel.

pengunjung menyambangi beberapa spot wisata sepeti area Pantai Ancol, Dufan, Ocean Dream Samudra, Sea World, Atlantis Water Adventure, hingga Jakarta Bird Land.

“Beragam rangkaian acara spesial telah kami siapkan di seluruh unit rekreasi Ancol. Tujuannya agar pengunjung dapat menikmati dan merasakan keajaiban berwisata di Ancol,” akuinya.

Ia menuturkan, pihaknya juga telah menerapkan sistem sentral parkir. Pengunjung yang membawa kendaraan bermotor akan langsung diarahkan ke area kantong parkir yang telah disediakan dengan kapasitas 8.500 mobil dan 18.400 motor. “Bagi kenyamanan para pengunjung, kami juga telah menyiapkan 82 unit bus Wara Wiri yang bisa digunakan pengunjung secara gratis. Serta, 15 unit Transcare khusus untuk lansia, ibu hamil dan pengunjung dengan kebutuhan khusus,” terangnya.

Pengamanan juga dilengkapi dengan delapan Pos Lifeguard, satu Pos Pelayanan, lima Pos Pengamanan, delapan unit Ambulance, dua unit damkar dan lima mobil derek.

“Kami berharap liburan wisata ke Ancol ini dapat menjadi momen kebersamaan yang berkesan dan tak terlupakan bagi seluruh pengunjung,” tandasnya.

DapurLetter

Dapurletter: website magazine