× Beranda > Musik > Single > HUJAN ESOK HARI Rilis Single “Tenang”, Ajak Pendengar Merayakan Kehilangan
Posted in

HUJAN ESOK HARI Rilis Single “Tenang”, Ajak Pendengar Merayakan Kehilangan

Band HUJAN ESOK HARI resmi menghadirkan single terbaru berjudul “Tenang”, menangkap momen krusial hidup: antara bertahan dalam luka atau melangkah pergi.

Dirilis 16 Januari 2026, lagu ini menekankan bahwa “kuat tak selalu hebat”. Liriknya mengingatkan pendengar bahwa memaksakan diri bertahan di ketidakpastian sering berujung pada kelelahan. “Lagu ini tentang kejujuran pada diri sendiri. Melepaskan adalah keberanian yang sebenarnya,” ungkap band.

Yang membedakan “Tenang” adalah ajakan untuk merayakan rasa sakit. Alih-alih tenggelam dalam kesedihan, lagu ini mendorong pendengar menghargai setiap luka dan upaya sebagai proses pendewasaan, hingga bisa merasakan bahagia tenang.

Dengan aransemen menyentuh dan lirik puitis namun lugas, “Tenang” sudah tersedia di Spotify dan platform musik digital lainnya.