Band alternatif rock/emo asal Bali, Settle, kembali merilis karya terbaru berupa single kedua berjudul “MDF,D”. Lagu ini menjadi lanjutan menuju mini album I Lost Track of the Things I’ve Ever Known, setelah sebelumnya membuka fase baru lewat single “SHIV3R”.
Single “MDF,D” merupakan singkatan dari My Dearest Friend, Diazepam, yang merepresentasikan kebutuhan akan ketenangan di tengah kecemasan dan kelelahan mental. Berbeda dengan “SHIV3R” yang mengangkat tema kehilangan emosional, “MDF,D” hadir lebih personal dan reflektif.
Secara musikal, Settle tetap mengusung warna alternative rock, grunge, dan emo dengan riff gitar dinamis, tempo progresif, serta vokal emosional. Tema gelap pada lirik justru dibalut aransemen yang cenderung upbeat, menciptakan kontras antara kondisi mental dan tampilan luar seseorang.
“MDF,D” menjadi bagian penting dalam mini album I Lost Track of the Things I’ve Ever Known yang mengangkat isu kehilangan arah, refleksi diri, dan kesehatan mental. Single ini sekaligus mempertegas identitas musikal Settle dalam eksplorasi emosional yang lebih matang.
Single “MDF,D” dari Settle kini sudah tersedia di seluruh platform streaming digital.