Lewat “Over My Head”, King Of Panda semakin menunjukkan sisi emosional mereka. Ini bukan hanya soal bermusik, tapi juga cara mereka menyuarakan isu-isu batin dan kesehatan mental—sesuatu yang semakin relevan dan penting untuk didengar dan disimak.
Setelah sempat merilis Reflection di bulan Maret lalu, King Of Panda hadir kembali dengan single terbaru mereka, “Over My Head”, yang resmi dirilis pada 7 Juli 2025.
Lagu ini menjadi semacam pelarian–atau mungkin pelampiasan dari perasaan kehilangan, penyesalan, dan perjuangan untuk tetap berdiri ketika semuanya terasa sia-sia.
Masih dengan gaya khas mereka yang konsisten di jalur pop punk, hardcore, dan emo, “Over My Head” menyuguhkan sound yang raw dengan tetap terasa atmosferik. Lirik-liriknya berani, mantap melangkah walau terdengar putus asa, dan tidak main aman: dari pembuka yang sepi “Waiting for the light in the dark”, sampai chorus yang emosional “You were everything I wanted”, semuanya terasa sangat jujur dan menyayat, apalagi untuk pendengar yang pernah ditinggalkan tanpa penjelasan.
Bagian terbaiknya adalah gang vocals di chorus terakhir yang akan membuat pendengar ingin meluapkan perasaan bersama: “Cause I will find a spark to guide me home.”
Lagu ini bukan hanya soal rasa sakit, tapi juga tentang harapan kecil yang masih ingin diperjuangkan.
Lewat “Over My Head”, King Of Panda semakin menunjukkan sisi emosional mereka. Ini bukan hanya soal bermusik, tapi juga cara mereka menyuarakan isu-isu batin dan kesehatan mental—sesuatu yang semakin relevan dan penting untuk didengar dan disimak.
“Over My Head” bisa didengarkan dan dinikmati di semua platform digital.
Jadi, pasang earphone, tekan play, dan rasakan sendiri curhat jujur dari King Of Panda yang satu ini.