Band Kapsul yang menganut hip rock/hardcore emerging dari Bandung, Kapsul baru saja umumkan perilisan EP perdananya, 3×1 yang mengudara pada 23 Maret 2025 lewat label Futura Records.
Dalam EP ini, mereka melepas lima trek dan mengundang dua rapper, Rama atau dikenal dengan moniker Quest* dan Cito Gakso untuk kolaborasi di dua nomor. Di dalamnya, kuartet ini merespon kehidupan urban secara keseluruhan, termasuk dinamikanya dengan gubahan musik yang heavy, groovy juga style vokal rap yang (semakin) sompral.
Melibatkan dua trek yang sudah mereka bocorkan lebih dulu, “Rat” dan “Pretend”, mereka melanjutkan sumpah serapah soal kehidupan urban yang kadang pelik dan problematik dengan tindaklanjut yang lebih matang sekaligus menggugah. Riffs hardcore yang bumping dan heavy diikuti beberapa sampling dan stratch barang tentu jadi tawaran menarik, membalut gaya vokal condong rap-nya yang kini makin berani dan ekplisit.
Secara musik, gelombang hardcore heavy/beatdown-ish yang kini banyak jadi gandrungan tak lepas mempengaruhi Kapsul dalam menggarap 3×1.” (Bahkan) Di lagu ‘What pressure?’ Ada part beatdown tapi kami ambil dari beat amapiano. Jadi secara tidak langsung memang referensi kami ke arah situ, barangkali”, pungkas Freykarensa (vokal).
Proses kreatif yang mengalir dan fun buat mereka yang memang sudah lebih dulu berteman ketimbang terlibat dalam satu proyek musik membuat 3×1 terdengar cukup natural sebagai sebuah respon, baik secara musik maupun narasi. Di beberapa bagian bahkan ikut terlibat juga spontanitas sebagai bagian penggarapannya.
“(Kayak) part beatdown di lagu “Minggir”, kita buat bareng pas jamming, kebetulan waktu itu ada Aziz Rustanto (Maio) yang terus ngerespon, ‘kayaknya bagus di-blasting-in bagian yang itu’, lalu kami pikir bagus juga. Hal-hal kayak gitu terlibat juga dalam proses penulisan lagu kita sekaligus bikin kita inget lagi potensi personel kita kayak Gildhaf (drum) yang kita lupa kalo dulu doi drummer death metal, haha,” tutupnya.
Hal itu juga tak lepas dari bagaimana mereka memilih kolaborator buat EP ini, nama Rama (Quest*) dan Cito Gakso dipilih berdasarkan ikatan pertemanan yang lebih dulu terjalin. Misi mereka adalah melibatkan rapper aktif dan emerging buat punya medium bersama dan proyek kolaborasi yang seru, mungkin (sedikitnya) bisa mereduksi kesan gerutu yang mereka muntahkan di setiap treknya.
Rencana mereka selanjutnya pasca EP ini akan launch koleksi merchandise bareng salah satu brand dan juga menggelar tur promosi. Buat detailnya akan diumumkan menyusul.
Sebelum itu, sila cek EP terbaru dari Kapsul dan pantau update selanjutnya di kanal-kanal Kapsul atau Futura Records.