Svara Durbala akan merilis single keduanya pada tanggal 21 Februari 2025 berjudul ‘Sertai Jiwa’.
Svara Durbala merupakan band bergenre Alternatif/indie pop asal Sukabumi beranggotakan 3 orang. Raden Mochamad Nur Rizky Andarin (vokal, gitar) Alvin Hadibrata Putra (bass) Muhammad Fahsya Fadhilah (gitar).
Setelah merilis single pertamanya ‘Nyalakan Terang’, Svara Durbala resmi akan meriliskan single keduanya bertajuk ‘Sertai Jiwa’ pada tanggal 21 Februari 2025.
‘Sertai Jiwa’ merupakan lagu yang menceritakan keterikatan dua jiwa yang berjanji untuk tetap bersama, hingga melebur menjadi satu. Menurut Fahsya “Dalam setiap pertemuan, kehadiran satu sama lain menyatukan kita dengan kehangatan sederhana, Namun kehangatan itu juga membawakan arti tentang kehilangan”, menurut Raden “Waktu perlahan membawa aku dan kamu ke arah yang berbeda, tapi kenangan yang membasuh di dalam lintasan waktu, akan selalu mengikat dalam kebersamaan yang pernah ada”, lain hal menurut Alvin “Kita tidak benar benar berpisah, kita hanya berjalan di jalur yang berbeda, membawa kenangan yang sama tapi perpisahan bukanlah kehilangan tapi kesempatan untuk menemukan hal hal baru”.
Ketakutan akan kehilangan seseorang yang berharga pasti sering kali terbayang.
Seiring berjalannya waktu, perpisahan akan selalu ada di setiap kebersamaan, Tentunya kita merasakan ketakutan akan hal itu, tetapi di sisi lain kita juga ingin terus bersama, bahkan hingga akhir kehidupan.
Dengan balutan aransemen yang atmosferik dan lirik penuh makna, Svara Durbala ingin menghadirkan pengalaman mendengarkan yang tidak hanya menyentuh telinga, tetapi juga merasuk ke dalam jiwa.