Rasyiqa Tinggalkan Suramnya Cinta, “Two Shades of Blue”

Setelah merilis lagu perdananya “Reckless” pada September 2021, dan disusuli oleh lima lagu lainnya hingga penghujung 2023, kini penyanyi kelahiran Jakarta, Rasyiqa kembali membuka perjalanan bermusiknya di tahun 2024 dengan merilis lagu terbarunya, “Two Shades of Blue”. Secara musik, lagu ini masih mengusung unsur musik pop rock yang Rasyiqa terus ingin hadirkan dalam fase satu menuju albumnya, akan tetapi secara tema lagu ini menceritakan perasaan jatuh cinta ketimbang rasa patah hati atau kekecewaan yang biasanya ia utarakan pada lagu-lagu sebelumnya.

Pada segi penulisan lagu ini, Rasyiqa ditemani oleh Mikha Angelo, sedangkan untuk proses produksi rekaman lagunya ia kembali dibantu oleh Heston Prasetyo, sosok yang telah memproduseri sebagian besar dari lagu-lagunya.

Terlepas dari bakat penulisan lagu yang ia ketahui, “Two Shades of Blue” juga berangkat dari pertemanan yang sudah terjalin cukup lama antara Rasyiqa dan Mikha. Sedikit kilas balik, keduanya bertemu di tahun 2013 silam. Saat itu, Rasyiqa memang seorang Tunist (sebutan untuk fans TheOvertunes, band Mikha). Di perjalanannya, ia terinspirasi untuk turut menjajal kiprah bekerja di industri musik. Selain Mikha, dan Heston yang terlibat, lagu ini juga menghadirkan Marco Steffiano untuk mengisi bagian drum. Sedangkan proses mixing lagu ini dikerjakan oleh Stevano dan mastering dilakukan oleh Dimas Pradipta.

“Two Shades of Blue” bercerita tentang dua orang yang bisa tampak atau memiliki potensi untuk serasi satu sama lain di dalam sebuah hubungan, yang digambarkan dengan warna biru yang mana salah satunya terlihat lebih terang dibandingkan dengan warna satunya.

Meskipun musik yang mengiringi lagu ini terinspirasi oleh lagu-lagu pop yang cukup bersemangat seperti “That Thing You Do!” dan juga “Accidentally in Love” milik Counting Crows, namun “Two Shades of Blue”pada akhirnya – spesifiknya di bagian bridge sang solois menekankan perasaan dan pertanyaan-pertanyaan tersebut, bahwa ia ingin segera lepas dari bayang-bayang ketakutan ketika bertemu seseorang yang terasa serasi untuk menjalin sebuah hubungan. “What am I to you? A different shade of blue, is it enough for you?”

“Realitanya aja, kilas balik pengalaman gue selama ini, setiap gue jatuh cinta sendiri selalu ada rasa denial dan ketakutannya. Salah satunya juga kejadian ini, kalau gue cukup dengan orang yang mirip ama gue, punya hobi kesukaan yang sama, apakah itu cukup untuk orang itu bisa jatuh cinta juga sama gue? Would it be enough? ” tutupnya.“Two Shades of Blue” merupakan satu lagi rangkaian dari Rasyiqa menuju album penuh perdananya, ‘Reckless Case’ yang dijadwalkan rilis pada sebelum penghujung tahun 2024.

Selaras dengan judul album, tema besar yang disampaikan Rasyiqa adalah kisah tentang seorang perempuan yang tengah mencari cara untuk mengutarakan perasaannya terhadap lelaki yang ia damba, yang nantinya digambarkan dengan lagu-lagu di dalamnya termasuk yang sudah lebih dulu rilis seperti “Waiting on Fireworks”, “A Song For Someone Else”, “2:15 (Steph’s Song)”, “I’ve Had Enough”, “Get Up (Get Out!)”, dan “Reckless”.