EP “ Jejak Rasa” ini berisi 5 track lagu termasuk 2 lagu yang sudah di rilis dalam format single yaitu “Selalu Disisimu” dan ” Kemarau Merindukan Hujan” yang kemudian ditambahkan 3 track lagu yaitu “Tak bisa Teruskan, “G.I.R.L” dan “Kagum” sehingga menjadi EP “Jejak Rasa”.
Khusus lagu Kagum, Nataku berkolaborasi dengan wanita cantik bernama Deva Anisa yang masih duduk di bangku SMA.
Dari 5 lagu yang hadir dalam EP ” Jejak Rasa”, setiap lagunya memiliki rasa yg berbeda pula baik dari vibes ataupun isi lagunya terlebih proses pembuatannya pun melibatkan beberapa pihak, diantaranya dengan Dody Antony dan Fajar Kuspermana sebagai Vocal Director, lalu ada Jeremy Jonathan, Hendrix Bastian dan juga Ajuy sebagai Music Director kemudian dari segi artwork Nataku juga d bantu oleh kakak beradik Sanda Nuryandi dan Gifar Nur Insandi
Dengan rilisnya EP “Jejak Rasa” ini Nataku menawarkan beberapa track lagu kepada pendengar untuk melihat sejauh mana respon pendengar terhadap masing masing lagu.
Dan pendengar bisa menikmati seluruh lagu di dalam EP ” Jejak Rasa”.
Jadi lagu mana yang menjadi Favoritmu?