LINKIN PARK merilis Singel baru “Up From The Bottom”, & Mengumumkan Edisi Deluxe “From Zero”

  • Bagikan

Belum genap setahun sejak album terbaru mereka “From Zero” dirilis, Linkin Park kembali merilis musik baru.

Linkin Park kini telah menayangkan singel baru mereka “Up From The Bottom” dari versi deluxe From Zero.

Versi tersebut menampilkan tiga lagu baru – “Up From The Bottom”, “Unshatter”, dan “Let You Fade” – bersama beberapa lagu live. From Zero Deluxe Edition akan dirilis pada 16 Mei.

Adapun lagu “‘Up From the Bottom’ diciptakan di sela-sela tur tahun ini, diresapi dengan energi dari pertunjukan pertama setelah jeda yang lama,” tulis Linkin Park tentang lagu-lagu baru tersebut.

“‘Let You Fade’ adalah lagu yang dimulai selama sesi From Zero tetapi menemukan bentuk akhirnya dalam sesi-sesi setelah album dirilis.

‘Unshatter’ adalah lagu awal yang mereka buat saat merekam From Zero ; vokal Emily yang menggelegar di bagian jembatan adalah salah satu momen yang memberi kami indikasi tentang apa yang mungkin terjadi bersama.

“Kami sangat berterima kasih atas sambutan luar biasa terhadap From Zero. Babak baru ini, perjalanan kami yang berkelanjutan, dan hubungan antara band dan penggemar telah melampaui apa yang kami harapkan. Terima kasih telah mendengarkan.” Tulis keterangannya Linkinpark oleh penikmat musiknya.

Nantinya Tur dunia Linkin Park yang sedang berlangsung menampilkan bintang tamu seperti Queens Of The StoneAge, Spiritbox, AFI, Architects, Grandson, JeanDawson, JPEGMAFIA , dan PVRIS pada tanggal tertentu yang akan dipublikasikan.

  • Bagikan