Kebunku 25 Tahun Bersenang-senang Bersama-sama
Mengawali tahun 2025 ini, mereka berkesempatan melanjutkan project kami yang tertunda, sebuah moment di 25 tahun keberadaan kami dalam bentuk album live remake yang berisi beberapa lagu pilihan dari album pertama, kedua dan single-single yang belum di rilis dalam bentuk fisik.
13 track mereka kemas dalam sebuah album bertajuk ” 25 Tahun Bersenang-senang Bersama-sama ” dalam format digital siap rilis di awal tahun 2025 ini.
Dalam pembuatan album live remake ini pun cukup memakan waktu dikarenakan padatnya jadwal masing-masing personil.
Dan proses produksi project ini di arahkan langsung oleh Bobby dan Tombak dan beberapa lagu di bantu oleh additional player dalam proses perekaman yang bekerja sama dengan sebuah label lawas ” Off The Records ” yang memfasilitasi proses pengerjaan album live remake ini.
” Kurang Tidur Banyak Mimpi ” yang merupakan single terbaru yang mereka buat akan menjadi track pembuka di album ini, beberapa hits dari album pertama dan kedua pun di suguhkan dengan total track 13 lagu.
Alhasil semoga 13 track di album live remake ini dapat menjawab kerinduan para pendengar dan menjadi rangkuman cerita dengan benang merah tersirat di dalamnya.
Selamat bersenang-senang!
Fyi;
Kebunku adalah sebuah band punk rock yang terbentuk di tahun 1999 dengan formasi awal : Johan, Tombak dan Oki yang kemudian masuk lah Caesar dan Bobby yang menggantikan posisi Johan, hingga akhir formasi kebunku saat ini adalah Bobby, Tombak dan Oki dan dibantu oleh Fadli ( additional player ).