FooDoMore Rilis single ke-6 “More Than This”

“More Than This” adalah sebuah lagu bergenre pop yang diciptakan oleh Yulius Carvallo salah satu vokalis FooDoMore. Lagu More Than This terinspirasi dari kisah pribadi yg terjadi dimasa lalu.

More Than This menceritakan tentang kegalauan, kecemasan dan juga setitik pengharapan seorang anak manusia dalam percintaan yang sedang dihadapinya. Kisah manis dan pahit yang pernah menjadi kesehariannya hilang sudah.

Cinta yang sering kali singgah saat kita sudah tidak lagi bersama dengan pasangan kita. Cinta yang saat bersama hambar dan penuh luka karena masing masing kita seringkali mementingkan ego diri sendiri, tetapi saat berpisah seringkali kita baru sadari betapa rasa cinta itu sangat dalam dan sukar untuk dilupakan. Hanya penyesalan yang kini terasa, hanya kehampaan yang kini melanda. Disetiap simpuhnya disetiap doanya selalu berharap semoga akan ada jalan kembali untuk bersama. Semoga dengan memohon kepada-Nya ada jalan terbaik bagi dia dan mantan pasangannya, untuk kembali bersama.

Hari Musik Internasional dipilih sebagai tanggal perilisan “More Than This”. Hari Musik Internasional diperingati di seluruh dunia, pada tanggal 21 Juni. Sejarah singkat Hari Musik Internasional berasal dari Prancis. Pada Oktober 1981, Maurice Fleuret yang menjadi Direktur Musik dan Tari di Kementerian Kebudayaan menerapkan pandangannya tentang praktik musik bahwa “musik di mana-mana dan konser tidak di mana-mana. “Dalam sebuah penelitian yang ditulis pada tahun 1982 tentang kebiasaan budaya Prancis, Fleuret menemukan bahwa setiap satu dari dua orang memainkan alat musik.

Terinspirasi oleh hal ini, dia mulai memikirkan cara untuk menyatukan orang-orang di jalanan dengan musik. Hal ini menjadi awal terciptanya Hari Musik pertama atau ‘Fête de la Musique’.

Hari Musik Internasional pertama kali dirayakan di Paris pada tahun 1982. Fête de la Musique mempromosikan musik dengan dua cara, yaitu dengan mendorong musisi baru dan profesional untuk tampil di jalanan serta menyelenggarakan konser musik gratis, mencakup semua genre musik, sehingga publik dapat mengenal musik baru. Di bawah slogan ‘Faites de la musique’ (‘Buat musik’), organisasi resmi Fête de la Musique di Paris menganjurkan agar konser dibuat gratis untuk umum dan artis bermain secara gratis. Hal ini juga berlaku secara luas untuk kota-kota lain yang berpartisipasi juga.

Mengikuti langkah tersebut FOODOMORE turut serta merayakan Hari Musik Internasional dengan mempelajari Instrumen yang sudah kami mulai sejak lebih dari 20 tahun yang lalu hingga sekarang, dan menciptakan karya – karya lagu penuh warna yang terjalin dalam persahabatan bersinergi dengan slogan kami “Based on the untold true love story”.

FOODOMORE berharap dengan perayaan Hari Musik Intrnasional dapat membuka gerbang dan lembar baru dalam berkarya di industri musik Indonesia, serta mengajak Musisi tanah air untuk tetap berkarya dan bagi para pecinta musik Indonesia dapat menjadi keluarga besar Musik Dunia.