Ervin Nanzabakri Uji Kesetiaan dalam Berkarya,”Cintamu Jangan Pernah Mati”

waktu baca 2 menit
Kamis, 17 Apr 2025 07:57 0 83 DapurLetter

Ervin Nanzabakri yang dikenal sebagai vokalis band legendaris Edane kali ini mengeluarkan karya sendiri di projek solonya yang berjudul “Cintamu Jangan Pernah Mati”.

Lagu yang dirilis Musicblast.id pada tanggal 17 April 2025 ini menceritakan tentang sebuah kesetiaan, “Jujur gw tulis ini karena merasa senang melihat pasangan yang bisa sampai kakek nenek, seru aja, jadi terinspirasi”, ucap Ervin.

Projek ini adalah karya kedua setelah merilis album solo “Seperti Matahari” yang dirilis tahun 2017.

Proses single ini memakan waktu yang lama, dikarenakan beberapa faktor seperti jadwal rekaman, ganti aransemen, mixing ulang, jadwal post-pro audio dan juga pembuatan video klipnya, “Aduh ini paling lama mengerjakan mixing mastering, dikarenakan harus mixing ulang dan ada beberapa part yang harus di-take ulang, ditambah Bayu Randu yang mixing mastering ulang ini super sibuk, waktunya ga ketemu terus” cerita Ervin.

Ada yang menarik di single terbaru ini, yaitu keterlibatan istri Ervin yang bernyanyi di satu part di tengah lagu, menjadikan lagu ini menjadi sangat berarti bagi Ervin. Lagu ini diciptakan, diproduseri dan diaransemen oleh Ervin. “ Khusus aransemen gw dibantu Fajar, Ade, Martin dan Angger. Sedangkan pembuatan music video dan video lyrics dibantu oleh rekan gw, Erik Cahya. Dan yang terakhir untuk lokasi pengambilan video-clip di tempat yang sangat estetik, unik dan bagus yaitu di kafe Oemah Coffee, Karawang Timur” papar Ervin.

Ervin berharap lagu ini bisa diterima masyarakat dan menjadi inspirasi bagi pendengar dengan selalu setia dan cinta pada pasangan masing masing.

DapurLetter

Dapurletter: website magazine