Earth Festival 2025: “Greening Our Future, Reshaping Habits for The Better Earth” di Lippo Mall Nusantara

Earth Festival 2025 resmi digelar kembali dengan tema “Greening Our Future, Reshaping Habits for The Better Earth”.

Acara ini menjadi bagian dari upaya kolektif untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap isu lingkungan sekaligus mengajak publik membentuk kebiasaan hidup yang lebih berkelanjutan.

Acara diselenggarakan selama tiga hari, festival ini menggabungkan elemen edukatif, seni, kuliner, dan hiburan dalam satu rangkaian kegiatan.

Sejumlah program seperti talkshow, workshop, Earthtarium (instalasi interaktif tentang Bumi dan lingkungan), hingga bazaar vegan menjadi daya tarik utama.

Selain itu, penampilan seni, flashmob, serta kehadiran sejumlah figur publik seperti Jovial Da Lopez dan Chef Victor turut mewarnai acara.

Bertempat di pusat perbelanjaan Lippo Mall Nusantara, Earth Festival terbuka untuk umum dan tidak dikenakan biaya masuk.

Konsep yang ramah keluarga ini dapat menjangkau berbagai lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, dalam menyampaikan pesan penting tentang perlunya perubahan perilaku untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Melalui pendekatan yang bersifat partisipatif dan interaktif, Earth Festival 2025 tidak hanya menyampaikan pesan lingkungan, tetapi juga memberikan pengalaman langsung bagi pengunjung untuk mengenal lebih dekat gaya hidup ramah lingkungan.

Mulai dari mencicipi makanan berbasis nabati hingga belajar memilah sampah atau membuat produk daur ulang, festival ini mengedepankan praktik nyata yang bisa diterapkan sehari-hari.

Earth Festival menjadi salah satu contoh kegiatan publik yang mengedepankan nilai edukasi tanpa mengesampingkan unsur hiburan.

Dengan konsep yang inklusif, acara ini menjadi ruang kolaborasi antara masyarakat, komunitas, dan tokoh publik dalam membangun masa depan yang lebih hijau.

Masyarakat dapat hadir, belajar, dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang tersedia. Earth Festival 2025 bukan sekadar acara, melainkan ajakan untuk bersama-sama menjaga bumi, mulai dari hal kecil yang bisa dilakukan setiap hari.

Related with slowly

dapurletter © 2025