Iskandar Widjaja sudah berada di Jakarta “Senang kembali ke Jakarta!” ungkapnya. Hanya tinggal tiga hari lagi, violinist internasional kebanggaan Indonesia, Iskandar Widjaja, akan mempersembahkan konser tunggal bertajuk “The Classical Recital – Plays Classics & Indonesian Favourites” yang akan digelar pada Sabtu, 19 April 2025 di Usmar Ismail Hall, Jakarta. Ia akan tampil bersama pianis kenamaan Stephanie Onggowinoto.
Tiket konser dapat diperoleh melalui tiket.com, dengan kategori Silver telah terjual habis, dan jumlah tiket lainnya masih tersedia sangat terbatas.
“Saya sudah tiba di Jakarta dan saat ini sedang mempersiapkan konser The Classical Recital yang akan digelar hari Sabtu,” ujar Iskandar. “Senang bisa kembali ke Jakarta, Indonesia, saya rindu dengan suasananya, keramahan orang-orangnya, dan tentu saja makanan khasnya. Saya juga sangat menantikan untuk bertemu kembali dengan para penggemar dalam konser yang lebih intimate dan lebih dekat di Usmar Ismail Hall. Terima kasih atas semua partisipasi, dukungan para pendukung acara, dan rekan-rekan media yang telah membantu mempromosikan pertunjukan ini. Just can’t wait to perform my best show again for all of you.”
Mengusung konsep resital klasik bergaya Eropa yang intim, konser ini memadukan mahakarya klasik dunia dengan sentuhan khas Indonesia. Penonton akan diajak dalam perjalanan musikal yang penuh emosi dan kedekatan, menghadirkan pengalaman konser yang hangat dan mengesankan.
Repertoar Utama yang Akan Dibawakan:
C. Sinding: Suite dalam Gaya Lama
E. Grieg: Biola Sonata No. 3 dalam c-minor
P. Tchaikovsky: Valse-Scherzo op. 34
J. Lemazh: Konserto Nusantara
P. de Sarasate: Zigeunerweisen
J. Lemazh: Lir Ilir
Encore:
A Million Dreams
Kiss The Rain
Lacrimae
Durasi konser ± 2 jam, terdiri dari pertunjukan utama selama 1,5 jam dan jeda 30 menit.
Makna dari “The Classical Recital” adalah perjalanan musikal melalui berbagai lanskap suara. Dimulai dari Sonata No.3 karya Edvard Grieg yang kental dengan nuansa utara Eropa, dilanjutkan dengan karya “Valse-Scherzo” yang elegan dari Tchaikovsky, hingga “Zigeunerweisen” karya Sarasate yang virtuoso. Pada babak kedua, audiens akan diajak menikmati karya-karya tradisional Indonesia yang dimainkan secara klasik dengan biola dan piano.
“Konserto Nusantara” sendiri merupakan karya spesial yang dipersembahkan untuk Iskandar oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X, dan pernah dipentaskan bersama Royal Orchestra Yogyakarta. Konserto ini menampilkan lagu-lagu daerah Indonesia dalam format megah dan klasik.
Kolaborasi Istimewa
Dalam konser ini, Iskandar Widjaja akan berkolaborasi dengan Stephanie Onggowinoto, pianis berbakat lulusan Royal College of Music, London, yang dikenal luas dalam dunia musik klasik Indonesia.
Dengan jejak panggung internasional Iskandar Widjaja hadir kembali ke tanah air untuk memberikan persembahan musikal penuh cinta dan makna bagi para penggemarnya di Jakarta.
Iskandar Widjaja, yang diakui secara global, telah membawa musik klasik ke berbagai panggung dunia seperti New York, Berlin, London, Italia, dan Tiongkok, dengan sambutan meriah dan tiket terjual habis.