Dari Malaysia, Lunadira lepas Album ‘i’ll be alright, right?’

Penyanyi sekaligus penulis lagu asal Malaysia, Lunadira hari ini merilis album perdananya yang sudah lama dinantikannya, ‘i’ll be alright, right?’ melalui label rekaman sekaligus manajemennya TONGTONG Asia.

Beberapa lagu-lagu di dalam albumnya yang sudah dirilis terlebih dahulu seperti “OVERTHINKING”,“GO SLOW”, “I’ll be alright, right?”, dan “crying over nothing (wah wah)” telah memberikan gambaran sekilas mengenai tema album perdananya.

Album ini bercerita tentang berbagai macam emosi seperti yang Lunadira rasakan ia ketika tumbuh dewasa khususnya bagaimana menavigasi hidupnya di memasuki umur 20-an, sampai mengalami manis dan pahitnya jatuh cinta sampai akhirnya kembali menemukan dirinya lagi, itu lah tema-tema yang Lunadira tuangkan pada album perdananya.

Album ini menampilkan kemahiran Lunadira sebagai seorang seniman, dengan kemampuannya yang dapat melintasi berbagai macam genre musik dan menghadirkan suasana hati yang berbeda-beda mulai dari R&B sampai Garage Rock / Grunge. Album ini mewakilkan bentuk musik pop yang cukup eklektik.

Lunadira menjelaskan “‘i’ll be alright, right? adalah album tentang bagaimana kita akhirnya bisa kembali menjadi diri kita sendiri. Ini bukanlah album mengenai sebuah perayaan, akan tetapi album ini lebih ke pengamatan tentang ketidakpastian yang terjadi di dalam kehidupan, bagaimana menangani perasaan yang muncul dengan ketidakpastian yang ada, sekaligus menerima bahwa di saat hari-hari kita gelap, pasti tetap ada setitik harapan ketika berada di dalam situasi yang tidak pasti.”

Pada album ini Lunadira kembali bekerja sama dengan kolaborator dan kawan lamanya, Reddi Rocket, yang di mana pada proyek ini, Lunadira berhasil menjelajahi wilayah yang berbeda dengan musiknya yang terdahulu. Pada album ini ia menekankan dan juga memprioritaskan rasa otentik dibandingkan menjalani proses produksi musik yang konvensional.

Sempat hibernasi sebentar setelah merilis proyek terakhirnya, ‘Tangerine’ di tahun tahun 2020, Lunadira telah menemukan kembali identitas musiknya dalam perjalanan menyelesaikan album terbarunya ini, ia semakin mengasah dan mempertajam karyanya dan terus mengedepankan perkembangannya tanpa memiliki batasan ruang untuk mencerminkan pengalaman hidupnya dalam bentuk karya yang paling murni melalui penulisan lagunya dan juga sound yang ia pilih.

Perilisan album ‘i’ll be alright, right?’ juga akan mengikuti penampilan perdananya di beberapa panggungan dalam Malaysia dan juga kawasan internasional lainnya. Baru-baru ini Lunadira juga diumumkan menjadi salah satu musisi yang akan tampil di festival Joyland Bali 2024.