Album 

Dimethyl Mercury buka “Portal” Menuju Dimensi Baru Lewat Album kedua, “Vortex To The Arc”

Kegigihan yang konsisten, serta eksplorasi yang tekun seolah menjadi secangkir materi gelap yang mereka teguk dalam “kiprah” yang akan terus mereka hunus untuk menginvasi skena musik tanah air dan mancanegara. Album kedua ini mereka rangkai dan racik secara selektif dengan tujuan agar menjadi proto apokalips yang sempurna. Memakan waktu 3 tahun, dengan bangga akhirnya mereka melepaskan album kedua “Vortex to The Arc” ini dengan harapan dan ambisi agar karyaini mampu mengontaminasi layaknya wabah, dan mengoyak stigma serupa monster yang buas. Komposisi musik yang lebih konkrit menggambarkan bentuk serta karakter kami…

Read more gengsss
Single 

Dari Tuban, High No Man Merilis Maxi Single “More High” Untuk More High More Higher

Band Jamaican Sound asal Tuban, High No Man, merilis karya berupa maxi single bertajuk More High. Rilisan ini berisi dua track di dalamnya, “Beat Down Babylon” dan “More High”, yang memadukan elemen reggae klasik dengan karakter sound modern dan visual yang khas dari unit ini. “More High” menjadi tajuk maxi single sebagai upaya High No Man mengambil akar dari kultur reggae sebagai medium menyampaikan pesan spiritualitas yang mendalam menyentuh tentang kebangkitan jiwa dan pertumbuhan pribadi yang semakin meninggi dan bentuk ketidaksepakatan terhadap sistem-sistem babylon. begitulah yang ingin disampaikan, dan kedepannya…

Read more gengsss
Single 

Musisi Cakrabarani Kritik Para Oknum Pelindung Situs Judi Online dalam Lagu “JUDOL”

Musik metal kembali dijadikan media kritik sosial. Cakra Barani Cs angkat suara di lagu “Judi Online” (JUDOL), Jumat (22/11/2024). Andi Cakra Manggabarani mengatakan bahwa, “lagu ini lahir dari kemarahan terhadap perilaku oknum yang diduga melindungi situs perjudian. “Kami mencium aroma pengkhianatan dari oknum yang diduga melindungi situs judi online. Ini bukan hanya merusak moral, tetapi juga masa depan bangsa,” dimana cakrabarani sebagai penulis lirik, komposer, dan arranger lagu tersebut. Dalam karya terbaru Cakra bersama Ustadz Derry Sulaiman kali ini tak kalah memukau! Didukung bintang tamu spesial, yakni Amank Omni (backing…

Read more gengsss
Event 

UNIKNYA Musik tradisi Berpadu dengan JAZZ di Tengah Sawah di KLATEN Gelaran Klaten Etno Jazz Sawah untuk gerakan Lestari Kedaulatan air & pangan

Di tengah suasana asri sawah dan mata air bening di lingkungan Umbul Besuki, Desa Ponggok Polanharjo Klaten pada siang hingga sore hari Minggu, 17 November 2024, harmoni musik etno dan Jazz mengalun selaras dengan alam. Melalui rangkaian acara Klaten Etno Jazz 2024, penonton diajak untuk merenungi pentingnya menjaga alam, dimana air bukan hanya sekedar sumber kehidupan, tetapi juga symbol ketahanan yang harus dilestarikan. Pada perhelatan Klaten Etno Jazz Sawah 2024, penampilan-penampilan dari berbagai kelompok musik Jazz Indonesia dilakukan di panggung yang dikelilingi sawah, tanpa background artificial hanya dengan desain panggung…

Read more gengsss
Single 

for Revenge Hadirkan Singel Penyangkalan Dengan Versi Berbeda Melalui , “Penyangkalan – Acoustic”

Dikenal dengan musik yang terdengar “keras” dan penuh emosi, for revenge memberikan kejutan manis dengan merilis versi akustik dari single mereka, “Penyangkalan”. Terhitung mulai 14 November 2024, para penggemar band rock alternatif asal Bandung ini sudah bisa mendengarkan “Penyangkalan – Acoustic” di platform musik digital Spotify. Keinginan untuk membuat “Penyangkalan – Acoustic” ini rupanya tercetus dari for revenge sendiri. Setelah berdiskusi, Sony Music Entertainment Indonesia (SMEI) selaku pihak label yang menaungi band beranggotakan Moch Boniex Nurwega, Arief Ismail, Izha Muhammad, dan Archims Pribadi ini setuju dengan ide tersebut dilanjutkan dengan…

Read more gengsss
Single 

Kini Noin Bullet Lanjutkan Berkarya dengan Single terbaru ‘Hese Sare’

Setelah merilis single “Kegilaan Ini” pada Agustus 2024 dan “Aku di Sini Kau di Sana” yang masuk dalam kompilasi Ska Revolution pada September 2024, band Ska asal Bandung, yang beranggotakan Hadi Adjam (vokal), Chaerul A. (Gitaris), Sugih B. (Drum), Arie Chax (terompet), Angga (trombone), Alfi (terompet) tergabung sebagai Noin Bullet, kembali menghadirkan karya terbarunya berjudul Hese Sare. Hese Sare single yang kali ini menggunakan bahasa Sunda dan mengangkat tema yang relevan dengan kegelisahan anak muda yang merindukan sebuah pernikahan, namun terhalang oleh kendala serta kondisi keuangan yang belum memadai. Single…

Read more gengsss
Single 

Audi Kirana Merilis Nomor Terbaru ‘Shell of a Man’ : Kisahkan Tentang Impostor Syndrome

Tahun 2023 hingga 2024 menjadi tahun yang benar-benar produktif untuk Audi Kirana, karena sepanjang tahun, dia telah merilis setidaknya 4 single serta mini album yang berisi live performance dari single-single yang telah dirilis sebelumnya. Kini, di penghujung tahun, Audi Kirana kembali merilis single terbarunya yang diberi judul ‘Shell of a Man’. Single ini masih menghadirkan nuansa Rock dengan warna vokal dari Audi Kirana yang memang powerful. “Ada 2 kisah yang coba aku hadirkan saat menulis single ini,” ungkap Audi Kirana menceritakan tentang ‘Shell of a Man’. “Yang pertama adalah tentang…

Read more gengsss
Single 

GITA SORGA, Persembahan yang Sudah Lama dicita-Citakan & Kini TERWUJUD sebagai UCAPAN SYUKUR & KHIDMAT kepada TUHAN

Untuk pertama kali, PT Dua Anak Deo (DAD) merilis single Natal berjudul Gita Sorga,di akhir November 2024, sebuah lagu yang diciptakan oleh Cevin Syahailatua. Lagu ini dipersembahkan untuk menyambut kebahagiaan Natal sekaligus sebagai ucapan syukur dan khidmat kepada Tuhan. Lagu yang dinyanyikan secara apik dan indah oleh 11 orang penyanyi atau musisi yang bergabung dalam kelompok Komsel Radar, yaitu Judika, Ely Kapitan, Margareth, Michael Jakarimilena (Miki Idol), Nobo Sasamu (Nobo Idol), Ronie Maspaitella, Ryo Fryandh, Tiroy Sihotang, Tommy Boly, Ve Sasamu (Ve AFI) dan Yan Josua,menggambarkan kegembiraan dalam menyambut dan…

Read more gengsss
Single 

Amanda Citra Jadi Mak Comblang tiba-tiba, Ungkap Keikhlasan Lewat Single Baru ‘Bisa Apa’

Musisi cantik nan berbakat Amanda Citra akhirnya kembali dengan karya terbaru yang telah lama dinanti oleh penikmat musik tanah air. Bersiap untuk dimanjakan single baru dara asal Yogyakarta tersebut lewat sebuah lagu berjudul ‘Bisa Apa’. Single ini menjadi karya paling anyar dari cewek yang akrab dipanggil Amanda tersebut. Setelah sebelumnya tepat pada bulan Januari tahun 2024 ini, Amanda Citra terlebih dahulu melepas lagu yang ear-catchy berjudul ‘Thankful’. Jika dicermati liriknya, ‘Bisa Apa’ sendiri mengangkat tema yang cukup unik. Di mana ada seorang cowok yang seolah-olah menaruh hati pada seorang cewek.…

Read more gengsss
Album 

Sucka Rilis EP Perdana, ‘Mungkas Raga Na Gagawar’ Sebagai Perkenalan Sekaligus Penegasan Warna Musik Mereka

Bosan dengan keriuhan di media sosial namun baru memiliki satu rilisan saja membuat Sucka, band mediterranean ambient Punk asal Bandung menegaskan sikap serta warna bermusik mereka dalam perilisan EP perdananya pada Jumat (15/11), dan tentu jadi perayaan yang telah dinantikan bertahun-tahun. Ialah Mungkas Raga Na Gagawar yang berisikan lima trek solid dengan total durasi 15 menit. EP Mungkas Raga na Gagawar (Bahasa Sunda: “mengakhiri tubuh di tempat hukuman mati”) mengisyaratkan perjalanan menuju kematian para penguasa yang korup, pelanggar HAM, dan pelaku ketidakadilan. Dengan nuansa musik perang di gurun pasir, kelima…

Read more gengsss
Single 

R-Pro & Thursday Evening merilis Single kolaborasi yang sangat dinantikan, “Equilibria”

Dua band rock Indonesia, R-Pro dan Thursday Evening, siap merilis single kolaborasi mereka yang sangat dinantikan, Equilibria, pada tanggal 22 November 2024. Lagu ini mempertemukan kekuatan musikal kedua band, dengan mengangkat tema mendalam tentang keseimbangan dan saling melengkapi antara pria dan wanita. Equilibria ditulis oleh gitaris R-Pro, Febo, yang terinspirasi oleh narasi yang berkembang di berbagai belahan dunia, yang menyebutkan bahwa pria dan wanita tidak saling membutuhkan dan bisa berdiri sendiri. Namun, melalui sudut pandangnya, Febo percaya bahwa keduanya sebenarnya saling melengkapi dan mengisi satu sama lain. Kelebihan masing-masing pihak,…

Read more gengsss
Event 

Joyland 2024, Jam Open Gate, & Info Tempat Parkir

Gelaran festival musik Joyland 2024 akan berlangsung pada 22-24 November 2024. Acara yang menghadirkan puluhan musisi dan penampil dari dalam dan luar negeri ini akan bertempat di GBK Basket Hall Stadium, Senayan, Jakarta Pusat. Hasilnya ada sejumlah musisi populer semisal St. Vincent, AIR, Real Estate, John Carrol Kirby dan lainnya akan memeriahkan Joyland 2024. Tak hanya penyanyi dan band, acara ini juga akan dimeriahkan oleh sejumlah stand up comedian tanah air. Mereka adalah Musdalifah Basri, Nopek Novian, Rigel Rakelna, Rahmet Ababil Adi Arkiang, Alip Baihak, Alwi Shihab dan beberapa lainnya.…

Read more gengsss
Single 

Budi d0remi Kolaborasi dengan Anggi Marito dalam Karya “Aku Tanpa Kamu Tanpa Aku”

Lagu Aku Tanpa Kamu Tanpa Kamu yang diciptakan Budi Doremi menceritakan tentang rasa penyesalan dan kepasrahan saat sebuah hubungan terpaksa berakhir padahal masih sama-sama sayang. Alhasil, sama-sama linglung, sama-sama seperti kehilangan arah, tapi juga sama-sama gengsi berjuang untuk bisa kembali bersama. Lewat Aku Tanpa Kamu Tanpa Aku, Budi Doremi dan label dr.m menggandeng Anggi Marito dan labelnya Universal Music Indonesia (UMI) untuk berkolaborasi menyampaikan pesan lagu tersebut dengan keyakinan karena bisa relate dengan banyak orang. “Kenapa Anggi? Pertama, ya kenapa enggak. Sebagai penyanyi, buat gue Anggi tuh pintar menyelami emosi…

Read more gengsss
Single 

Sindikat Sisa Semalam dari Lampung sodorkan Lagu Baru, “Appu Tuyut”

Sindikat Sisa Semalam, project musik yang konsisten mengusung budaya lokal dalam setiap karyanya, kembali merilis single terbaru berjudul “Appu Tuyut” (“Nenek Moyang”). Lagu ini dibuang secara serentak di berbagai platform digital pada tanggal 22 November 2024, bertepatan dengan satu tahun rilisnya single pertama mereka, “Hikayat Bujang”, yang juga dirilis pada bulan yang sama di tahun 2023. Lagu *”Appu Tuyut”* mengangkat tema tentang nasihat bijak orang tua kepada anak-anak mereka, mengingatkan agar menjauhi hal-hal buruk demi meraih masa depan yang cerah. Lirik yang ditulis oleh Rahman ini tetap menggunakan bahasa Lampung,…

Read more gengsss
News 

Morad Akan Menggelar Pesta Perayaan Album Mini Terbaru 3 Desember 2024

Setelah merilis album mini terbaru yang berjudul The Fool pada akhir Oktober lalu, Morad siap membawakan utuh karya-karya terbarunya tersebut dalam sebuah showcase. Acara tersebut bertajuk “Phase One: The Fool Showcase”, pesta perayaan tersebut akan digelar pada Selasa, 3 Desember 2024 di Krapela, Blok M, Jakarta Selatan. Dalam showcase tersebut, Morad menjanjikan akan membawakan secara utuh semua materi yang terdapat di album mini The Fool. Lebih spesialnya, ia juga akan membawakan materi dari album penuh About a Woman dan materi terbaru yang belum dirilis. “Selain itu rencananya akan menambah satu…

Read more gengsss
Single 

Roziana Cindy Rilis Single Debut “Paling Sejati” Kolaborasi dengan Ade Govinda

Pernahkah Anda merasakan cinta tulus dan penuh rasa syukur? Roziana Cindy, penyanyi berbakat asal Singapura, mengajak kita merenungkan makna cinta sejati melalui single terbarunya, “Paling Sejati” yang tersedia di semua platform streaming mulai 22 November 2024. Lagu yang merupakan hasil kolaborasi dengan musisi ternama Indonesia, Ade Govinda, ini mengisahkan perjalanan cinta yang tulus, penuh pengorbanan, kesetiaan, dan rasa syukur—baik kepada orang lain maupun pada diri sendiri. Dengan lirik yang menyentuh hati, melodi yang menenangkan, dan aransemen khas Ade Govinda, “Paling Sejati” tidak hanya menggugah emosi tetapi juga relevan bagi generasi…

Read more gengsss