Jakarta Lebaran Fair (JLF) yang dihelat mulai 19 Maret-6 April 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta sangatlah tepat mengisi liburan Ramadan dan IdulFitri 1446 H. Nah, kalian tak perlu bingung atau risau menuju ke pameran multi produk, hiburan hingga jajanan ini. Tersedia tranportasi publik berupa KRL Commuter Line dan Transjakarta yang siap menghantar pengunjung dengan aman dan nyaman ke JLF 2025. Berikut cara dan rute ke Jakarta Fair di JIExpo Kemayoran menggunakan KRL Commuter Line: •Dari stasiun keberangkatan, turun di Stasiun Rajawali •Naik Jaklingko 33 atau Mikrolet M-53 arah Pulogadung •Turun…
Baca selengkapnyaHari: 22 Maret 2025
Konser Simfoni Musik Studio Ghibli Hadir di Jakarta & Singapura Bulan Juni 2025
Jakarta dan Singapura akan menjadi saksi sebuah konser istimewa bagi para penggemar anime dan musik orkestra. “The Music of STUDIO GHIBLI Original Singers Symphony” resmi diumumkan oleh Sozo Asia dan dijadwalkan hadir pada 8 Juni di Jakarta serta 11 Juni di Singapura. Konser ini akan menampilkan penyanyi asli dari soundtrack ikonik Studio Ghibli, membawa kembali melodi-melodi legendaris yang menemani film-film seperti My Neighbor Totoro, Spirited Away, Howl’s Moving Castle, dan Princess Mononoke. Dengan iringan orkestra penuh, acara ini menjanjikan pengalaman mendalam dan emosional bagi para penonton. Meskipun informasi lebih lanjut,…
Baca selengkapnyaPYURBORN rilis Single “Anakku”, Berhenti Berpikir dalam Bentuk Apapun Kepada Semua anak-anak di dunia
PYURBORN Band Rock asal bandung terbentuk tahun 2023 yang beranggotakan Ivan pada vocal gitar, Okky pada gitar, Aga pada bass dan Dani pada drume, merilis single “ANAKKU”. Pengerjaan lagu ini berawal dari scrol sosial media, banyak sekali video tentang pembullyan anak, termasuk syuting anak palestina, tapi ada satu kasus yang paling menarik perhatian saya adalah seorang dokter wanita yang dibully oleh seniornya sampai depresi dan bunuh diri, ada video tentang percakapan ayah dan anak yang membuat saya memperhatikan dan memutuskan untuk menyuarakan masalah pembullyan dengan serius, Lagu ini menghabiskan waktu…
Baca selengkapnyaMenkomdigi Tancap Gas, Ruang Digital Ditata Agar Aman, Sehat, & Inklusif
Dalam lima bulan pertama masa kepemimpinannya, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid langsung bergerak cepat. Bersama jajarannya, ia menancapkan langkah-langkah strategis untuk menata ruang digital Indonesia. Dari pemblokiran enam juta judi online hingga peluncuran platform layanan publik, Kementerian Komdigi menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga ekosistem digital yang aman, sehat, dan inklusif. Salah satu capaian penting yang berhasil diraih adalah pemblokiran enam juta konten judi daring yang melanggar hukum, sebagai bagian dari komitmen menciptakan ruang digital yang aman dan sehat bagi masyarakat Indonesia. “Kalau dibilang puas, tentu belum ya. Pekerjaan rumah…
Baca selengkapnyaPindah Venue Konser DAY6 di Jakarta
Penyelenggara konser “DAY6 3RD WORLD TOUR in JAKARTA” mengumumkan perubahan venue. Acara yang awalnya dijadwalkan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), kini dipindahkan ke Gelora Bung Karno (GBK) Madya Stadium. Tanggal konser tetap sama, yaitu pada 3 Mei 2025. Menurut keterangan resmi dari pihak penyelenggara, perubahan ini dilakukan setelah adanya koordinasi dengan pengelola JIS. Penyesuaian ini berkaitan dengan jadwal pertandingan sepak bola lokal yang akan berlangsung di JIS pada 27 April 2025. Keputusan untuk memindahkan konser mengikuti pedoman yang berlaku di Jakarta dengan tujuan mendukung keberlangsungan kedua acara. Pihak penyelenggara…
Baca selengkapnyaPromo Isi Hampers Lebaran Serba Murah di Jakarta Lebaran Fair
Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran, memberikan hampers atau bingkisan menjadi tradisi yang semakin popular di kalangan masyarakat luas.Momen ini dapat mempererat silaturahmi di hari yang Istimewa. Salah satu jenis hampers yang kian diminati yakni berisikan makanan dan minuman, seperti kue kering, cokelat, hingga teh eksklusif. Kamu bias menemukan beragam isi paket hampers nan murah meriah hanya di Jakarta Lebaran Fair (JLF) 2025. Di sini, ada banyak jenis makanan dan minuman yang bias dijadikan hampers Lebaran. Misalnya booth Indofood di area Open Space, menawarkan paket Mie & Tas mulaidari…
Baca selengkapnyaMenikmati Akhir Pekan di Jakarta Lebaran Fair 2025
Memasuki liburan akhir pekan merupakan momen terbaik untuk melepas penat di tengah padatnya aktivitas sehari-hari. Mengunjungi Jakarta Lebaran Fair (JLF) 2025 bisa menjadi alternative termudah untuk dipilih. Jakarta Lebaran Fair terbukti menjadi destinasi favorit libur Lebaran bagi semua kalangan. Tak hanya dari Jakarta saja, pengunjung dari luar kota dan daerah lainnya juga turut serta meramaikan event yang berlangsung di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat. Di akhir pekan ini, pengunjung banyak memanfaatkan momen untuk berburu produk perdiskonan. Booth Gaga misalnya, kembali menghadirkan makan mie sepuasnya hanya dengan membayar Rp10.000saja. Bergeser ke sector…
Baca selengkapnyaJakarta E-Prix 2025: Bersiap Menyaksikan Mobil Balap Listrik Generasi Terbaru
Jakarta siap menyambut ABB FIA Formula E World Championship dalam Jakarta E-Prix 2025 pada 21 Juni 2025 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol. Sebagai salah satu perhentian utama dalam kalender resmi Musim 11, ajang bergengsi ini akan menandai debut Gen3 Evo di Indonesia, setelah sebelumnya diperkenalkan secara global pada awal musim di São Paulo, Brasil. Untuk pertama kalinya di Jakarta, para penggemar akan menyaksikan aksi Gen3 Evo, mobil balap listrik revolusioner yang mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam 1,86 detik, bahkan lebih cepat dari mobil Formula 1. Sejak…
Baca selengkapnyaPerluas Jaringan Distribusi Film, Kemenkebud Berkolaborasi bareng FILMART
Kementerian Kebudayaan bekerja sama dengan Hong Kong International Film & TV Market (FILMART) untuk pemajuan perfilman Indonesia. Menteri Kebudayaan, Fadli Zon mengatakan, upaya ini juga untuk memperkuat posisi Indonesia dalam aliansi industri film Asia. “Sebagai negara dengan ekosistem film yang semakin berkembang dan produksi film yang kian meningkat. Indonesia memiliki peluang besar untuk membangun kolaborasi yang lebih strategis dengan jaringan perfilman internasional,” kata Fadli dalam keterangan pers Kementerian Kebudayaan, Rabu (20/3/2025). Lebih lanjut, Fadli juga menekankan pentingnya solidaritas di kalangan pelaku industri film Asia dalam acara diskusi Asian Film Alliance…
Baca selengkapnyaCatat Jadwal Tayang hingga Sinopsis ‘Hanya Namamu dalam Doaku’
Sinemaku Pictures kembali menghadirkan film keluarga berjudul “Hanya Namamu Dalam Doaku” setelah kesuksesan “Perayaan Mati Rasa”. Banyak penggemar menantikan jadwal tayang dan sinopsis dari film tersebut. Walaupun teasernya sudah dirilis, film garapan Umay dan tim ini belum mengungkap jadwal tayang resminya. Namun, dipastikan film bernuansa keluarga ini akan hadir tahun ini. Prilly Latuconsina bertindak sebagai produser eksekutif, sementara Umay Shahab dan Bryan Domani sebagai produser kreatif. Film ini juga akan menampilkan lagu “Berpayung Tuhan” dari Nadin Amizah sebagai soundtrack. Berdasarkan teaser YouTube Sinemaku Pictures, film ini mengisahkan keluarga harmonis dengan…
Baca selengkapnyaBunga Tiara Kembali dengan “Menjadi Aku” – Sebuah Perjalanan Emosional dalam Musik
Bunga Tiara, mantan penyanyi cilik jebolan ajang kompetisi bergengsi, kembali menapaki industri musik dengan single terbarunya, “Menjadi Aku”. Setelah bertahun-tahun meniti karier dan tampil di panggung-panggung festival besar, Bunga kini hadir dengan karya yang lebih matang dan emosional, membawa warna baru dalam dunia pop Indonesia. Diproduksi oleh BEntertaiment dan Dominasi Musikindo, “Menjadi Aku” bukan sekadar lagu, tetapi refleksi perjalanan hidup seseorang yang telah melewati pahitnya kenyataan, menyimpan luka dalam diam, namun tetap berusaha untuk bangkit dan menjadi versi terbaik dari dirinya. Dalam lagu ini, Bunga menuangkan berbagai emosi yang mendalam,…
Baca selengkapnyaSama Sama Tur 2025: Perayaan Musik dari Lima Musisi
Penggemar musik Indonesia bersiaplah! Lima musisi kenamaan Tanah Air—Dere, Idgitaf, Kunto Aji, Sal Priadi, dan Tulus—akan bersatu dalam panggung yang sama dalam “Sama Sama Tur 2025”. Tur kolaboratif ini akan digelar pada bulan Mei di empat kota besar Indonesia: Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan Bogor. Tur ini bukan sekadar konser biasa, melainkan perayaan musik yang menghadirkan pengalaman unik dan tak terlupakan. Setiap musisi akan menampilkan aksi solo, duet, hingga kolaborasi trio, menciptakan eksplorasi musik yang luas. Dengan konsep tata panggung yang dinamis dan visual menarik, konser ini menjanjikan suguhan artistik yang…
Baca selengkapnyaIsaac Carpenter Bergabung dengan Guns N’ Roses sebagai Drummer Baru
Guns N’ Roses resmi mengumumkan Isaac Carpenter sebagai drummer baru mereka, menggantikan Frank Ferrer yang meninggalkan band setelah hampir dua dekade. Pengumuman ini datang hanya sehari setelah Ferrer mengonfirmasi perpisahannya pada 19 Maret 2025. Carpenter akan langsung bergabung dengan formasi utama band, yang masih menampilkan Axl Rose, Slash, dan Duff McKagan, dalam tur besar mereka tahun ini yang mencakup Eropa, Asia, dan Timur Tengah. Isaac Carpenter siapa? Berasal dari Tri-Cities, Washington, Isaac Carpenter adalah drummer sekaligus penulis lagu yang dikenal dengan gaya permainan yang dinamis dan penuh energi. Sepanjang…
Baca selengkapnyaMelanda Fest 2025 Siap Hebohkan Sentul dengan Beragam Genre Musik
Festival musik Melanda Fest 2025 akan digelar di Otopark Sentul Circuit, menghadirkan beragam musisi dari berbagai genre. Mengusung tema Melebur dalam Nada, festival ini akan menyatukan Pop, R&B, Rock n Roll, Hip Hop, hingga Dangdut Koplo dalam satu panggung megah. Festival yang berlangsung pada 19 April 2025 ini tidak hanya menghadirkan pertunjukan musik, tetapi juga berbagai aktivitas lain seperti bazaar kuliner, fashion bazar, festival mural, serta beragam permainan interaktif yang bisa dinikmati pengunjung. Sejumlah musisi papan atas dipastikan tampil di acara ini. Sal Priadi dan Nadin Amizah akan membawa nuansa…
Baca selengkapnya