Soulfood resmikan ‘Viva La Celebration’ yang Melengkapi single Sebagai pembuka

Menjadi kali ketiga album dirilis, kini Soulfood meresmikan ‘Viva La Celebration’ yang melengkapi single lalu sebagai pembuka.

Bedanya disini Soulfood membumbuinya dengan semangat, warna dan energi baru meski karya ini sudah dimuat bersamaan dengan album sebelumnya.

Sesuai judulnya, album ini dimaknai sebagai perayaan untuk segala yang terjadi dalam kehidupan. Sebuah sikap dan cara mensyukuri kehidupan. Senang, susah, perjuangan, galau dan bimbang. Semua mood dan maksud ada dalam album ini.

“Tadinya kami ragu mau rilis ini. Karena menurut kami ini karya yang basi. Udah dibikin lama tapi rilisnya baru sekarang. Kami dengerin saran temen-temen dan bagaimana mereka amat memberi respek pada seluruh karya yang kami buat. Lalu kami berpikir, oh mungkin inilah karya kami yang sebenarnya. Paham kan ya maksudnya?” tutur Lyta sang vokalis.

Menurutnya setiap karya memiliki nilai bila kita merawat dan menempatkan sesuai kebutuhannya.

Album ini jauh lebih menonjol bila disandingkan dengan tematik Soulfood pada dua album sebelumnya. Beberapa dentuman afro banyak terdengar.

Mereka menambahkan ballad berjudul ‘Tell Me’ dengan hanya komposisi gitar dan vokal. “Ini idenya Mas Dadang. Dan ternyata setelah kami denger-denger ulang, oh man, Ini sih dia! Kami rasa mas dadang berhasil” lanjut Lyta.

Karya ini memang tersusun alami. Soulfood tak pernah berpikir untuk menjadikan 5 buah track dalam EP kecuali perencanaan double LP seperti projek album tahun lalu.

Setelah timeline EP ini dibuat, lalu dipikirkan konsep serta narasi hingga penyampaiannya.

Trio tersebut membereskan beberapa part vokal yang masih terlalu mentah di tempat Kevin Suwandhi yaitu Bigtunes Workspace. Saking gemesnya menyikapi album, Soulfood mengambil tindakan mandiri dalam mengedit bahkan premix album dan itu semua dikerjakan oleh gitaris mereka Bam George.

Rasanya sah saja bila band ini nantinya akan berhura-hura untuk keberhasilan atas kemandirian pada upaya pelepasan album ketiga.

Hingga nanti ‘Viva La Celebration’ bukanlah album yang basi dan sembarangan. Ini menjadi album yang sebelumnya dianggap biasa saja justru menjadi amat dihargai oleh Palel, Bam Lyta dan timnya.

Sebuah album dengan perubahan yang signifikan dengan tema perayaan kehidupan. Ah melayanglah!

 

EP TRACK LIST;

1.Simpang Afro

2.Sang Manggala

3.It’s Not Right (Can’t Stop This Feeling)

4.Tell Me

5.Viva La Celebration