SORCHA Rilis Debut Single ” The I ” dengan Kombinasi Metal Modern pada 30 November 2024

Band metal terbaru asal Bandung, yang terbentuk pada Mei 2022, bersiap untuk merilis debut singel mereka yang berjudul ” The I ” pada akhir november 2024.

Band yang terdiri dari tujuh anggota ini menawarkan warna musik yang berbeda dengan perpaduan vokal clean dan growl, serta elemen simfonik dari keyboard dan biola.

Formasi band terdiri dari Kinan sebagai vokalis perempuan, Duy yang mengisi vokal growl, Dadi pada gitar, Dice sebagai keyboardis, Adit pada drum, Adi sebagai violinist, dan Eful di posisi bassist.

Dengan kekuatan kombinasi elemen metal modern, alunan melodi dari biola, serta atmosfer gelap dan dinamis yang diciptakan oleh keyboard, singel ” The I ” menjanjikan pengalaman audio yang intens dan emosional bagi para pendengar.

” The I ” sendiri bercerita tentang pergulatan batin seseorang dalam menghadapi identitas diri dan perjuangan untuk menerima kekuatan dan kelemahan yang ada dalam dirinya.

Lagu ini dikemas dengan riff gitar yang agresif, growl yang menghantui, serta melodi yang memikat dari biola dan keyboard, menciptakan atmosfer yang mendalam dan penuh emosi.

Band ini lahir dari visi untuk membawa angin segar di ranah metal Indonesia dengan memasukkan unsur-unsur yang belum banyak diusung oleh band metal lainnya di tanah air.

Dengan debut single ini, mereka berharap dapat mencuri perhatian para penikmat musik metal lokal dan internasional.

Nantikan perilisan video musik “The I” di kanal YouTube official Sorcha pada akhir november 2024.