Setelah vakum beberapa waktu, acara musik rutin ‘Boleh Gig’ kembali digelar. Dengan mengusung konsep baru, ‘Boleh Gig’ edisi pertama berlangsung pada hari Kamis, 14 November 2024 dengan mengambil tempat di Wangsa Timoer, Blok A, Jakarta Selatan.
Pada gelaran kali ini, Boleh Gig menghadirkan 5 penampil dari lintas genre yaitu DeBrur Band, Amir Jahari, Ryenald Guntabi, Awan Yeah dan Abe Lubis. Sebagai catatan, Amir Jahari dan Ryenald Guntabi merupakan 2 nama musisi asal Malaysia yang kini tergabung di XENO Entertainment yang sedang melakukan promo tour di Jakarta.
Abe Lubis menjadi penampil pertama di gelaran ‘Boleh Gig’ kali ini. Musisi yang kini bernaung di bawah label Firefly Records, tampil dengan konsep full band. Aroma rock n’roll langsung terpancar saat Abe tampil sambil memainkan gitar Gibson SG, malam itu membawakan lagu-lagu dari album ‘Badja Membara’ seperti “”Generasi Nunduk”, “Badja Membara” dan “Euforia”. Abe yang juga dibantu oleh gitaris Romano kemudian membawakan lagu “Masa Kita” dan “Jelita”. Sesekali dirinya juga berduet gitar dengan Romano di beberapa lagu.
Usai penampilan Abe Lubis, giliran solois asal Malaysia, Ryenald Guntabi yang menghangatkan panggung ‘Boleh Gig’ malam itu. Ryenald Guntabi yang malam itu tampil hanya ditemani seorang pemain piano membuka penampilan dengan lagu “Lumangad Oku Dika” yang berarti ‘aku kangen kami’ dalam bahasa Sabah. Ryenald kemudian melantunkan nomor hits dari Raim Laoda, “Komang”. Suara jernih dari Ryenald Guntambi sukses menghanyutkan para penonton yang di Boleh Gig. Karena permintaan penonton, Ryenald kemudian menutup penampilan dengan lagu yang baru akan dirilis.
Awan Yeah menjadi penampil ketiga di gelran Bolejh Gig kali ini. Tampi nyentrik dengan michrphone yang dibalut gagang telepon, malam itu Awan Yeah membawa lagu-lagu karyanya sendiri seperti “Restu Lebih Kuat”, Bagaimana Rasanya” dan “Segala Arah”. Awan Yeah juga sempat mengajak para penonton untuk bergoyang dan bernyanyi bersama di lagu “Jangan Kuliah”. Lagu yang menyindir para mahasiswa yang mengikuti kuliah setengah hati.
Setelah Awan Yeah giliran solois asal Malaysia, lainnya, Amir Jahari. Amir Jahari yang tampi dengan konsep akustik, membawakan lagu-llagu karyanya seperti “Aku Rindu” dan “Kenangan”. Tak lupa, musisi yang sudah malang melintan di blantika musik sejak tahun 2010 membawakan lagu hitsnya, “Hasrat” yang juga menjadi soundtrack film ‘Imaginur’. Amir menutup penampilan dengan melantukan lagu “Ingga”.
Gelaran Boleh Gig kali ini ditutup oleh penampilan band yang pernah wara-wiri di saluran televisi MTV di awal tahun 2000-an, DeBrur.
Band yang kini mempunyai formasi Upie (vokal/gitar), Edmond (bass), Ully (drums) dan Wawan (gitar) membuka penampilan dengan hits mereka “Asal Jangan Pergi”, “Ingin Ngeband” dan “Tentangku Tentangmu”. Karena penonton yang hadir tambahan lagu, DeBrur kemudian menutup penampilan dengan lagu The Beatles, “Don’t Let Me Down”.
Sampai jumpa di Boleh Gig selanjutnya.
(SPR)