Om Bags Telah Rilis Album Solo Kedua Berjudul, “Bagus Dhanar Dhana” Plus Merchandisenya

Om Bagus atau biasa kita kenal dengan Bagus Nertral / NTRL akan segera menelurkan album solo ke-2 yang berjudul “Bagus Dhanar Dhana” dalam format fisik kaset pita dan special pack yang dibundling dengan merchandise T’shirt via SABDANADA.

Dan album ini sebenarnya telah rilis ditahun 2023 via digital platform, berisikan 11 lagu dimana kali ini OmBags mengajak beberapa musisi untuk ikut serta kolaborasi di dalam album ini ada nama nama seperti Danilla Riyadi, Iwa K, Uphik sitha dll.

Adapun dari segi warna musik, album ini sangat berbeda jauh dengan pendahulunya.

Ombags dirasa sangat explore dan mencoba beberapa formula, Album ini juga terasa seperti hasrat dari hati terdalam atau bisa dibilang kita kalau mau lihat sisi mellownya Ombags di album ini.