Penggemar musik di Indonesia telah lama mengenal Marcell Siahaan sebagai penyanyi dengan vokal yang mengagumkan.
Namun, sebagian besar dari mereka mungkin tidak menyadari bahwa lirik-lirik dari lagu-lagu hitsnya sebelumnya sebagian besar ditulis oleh musisi lain.
Namun, dengan kehadiran lagu terbaru “Tawakal,” Marcell membuktikan bahwa dirinya bukan hanya paripurna dalam bernyanyi, kini sebagai lirikus dan menulis syair religi pertamanya sendiri, yang dirilis pada tanggal, 15 Maret 2024.
“Ini adalah pengalaman yang mendalam bagi saya untuk dapat menulis dan menyampaikan pesan saya sendiri melalui lirik sebuah lagu. “Tawakal” tidak hanya menyajikan sebuah lagu, tetapi juga sebuah pesan yang mendalam tentang keseimbang, tentang keadilan, antara kebaikan dan keburukan, antara hitam dan putih, dan tentang keberadaan kita di dunia ini sebagai rahmat bagi semua makhluk. Untuk mencapai keseimbangan antara habluminannas dan habluminallah, yang dalam perspektif Islami disebut sebagai ‘ummatan washatan’ (umat pertengahan) yang seimbang kehidupannya.” ungkap Marcell.
Alasannya itu tertuang dengan diksi yang anggun dalam penggalan lirik: “Keseimbangan yang hantarkan manusia, dengan Sang Kuasa.”
Melalui lirik yang dipenuhi dengan kedalaman makna, lagu ini membangkitkan kesadaran akan pentingnya sikap welas asih, keadilan, dan kasih sayang dalam hubungan manusia dengan alam dan penciptanya. Di tengah-tengah lagu, Marcell mengungkapkan pesan kunci: “Ikhlaskanlah, setiap pilihanmu. Biarkanlah, kuasaNya menuntunmu,” yang mencerminkan konsep tawakal dalam Islam yaitu berserah diri sepenuhnya kepada kehendak Allah.
Bagi mereka yang ingin mencari pesan yang mendalam dan inspiratif melalui musik, lagu ini tidak hanya menghibur, tetapi juga menginspirasi serta mengasah kemampuan individu untuk melihat situasi dari berbagai sudut pandang yang berbeda, tanpa prasangka yang berlebihan, mempertimbangkan semua informasi dengan objektif, sebelum memutuskan sesuatu.
“Tawakal” adalah lagu yang patut ditunggu dan didengarkan pada bulan ramadhan yang suci ini.