EPILOG: RAYA – Persembahan Intimate Showcase dari Hagara

Hagara dengan gembira mengumumkan bahwa mereka akan menggelar sebuah showcase intimate bertajuk “EPILOG: RAYA” pada 28 Juli 2024  di Kios Ojo Keos, Jakarta selatan.

Dalam “EPILOG: RAYA”, Hagara akan membawakan lagu-lagu dari album RAYA beserta beberapa lagu dari rilisan mereka sebelumnya dalam format dan aransemen yang berbeda dari versi rekaman, demi menawarkan pengalaman musik alternatif terhadap lagu-lagu mereka.

Showcase ini diselenggarakan untuk menciptakan sebuah konser dengan atmosfer dan pengalaman yang lebih intim agar para pendengar bisa mengalami musik-musik Hagara dalam set yang lebih personal. Kios Ojo Keos sebagai venue pertunjukan dirasa dapat menggandakan pengalaman intimate yang diusung Hagara dalam “EPILOG: RAYA”.

Pada acara ini, Hagara juga akan merilis dan memutarkan visualizer dari lagu Naluri, yang dibuat oleh kerabat mereka, almarhum Arkan Satrio (Slobr). Visualizer ini merupakan karya yang sangat istimewa, memberikan dimensi baru pada lagu tersebut dan merayakan warisan terakhir untuk Hagara dari beliau.

Detail Acara:

● Tanggal: 28 Juli 2024

● Venue: Kios Ojo Keos, Jakarta Selatan

● Waktu: 19.00 WIB

 

Hagara dikenal memiliki perpaduan musik dari beberapa genre seperti progressive rock, post-rock, dan shoegaze. Dengan perpaduan khas erangan gitar yang diiringi dengan ketukan ganjil dari drum, alunan synthesis atmospheric, dan notasi vokal harmonik khas musik pop indonesia.

Hagara menciptakan karya musik yang memikat pendengarnya. Melalui visi artistik mereka, Hagara terus berusaha mendobrak batasan-batasan dan memberikan pengalaman musik yang menggugah.